Postingan terbaru

TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB SEKSI KEAMANAN

RT.006/RK.011
PERUM NEW KOPKAR-DUSUN PULAI INDAH 
KAMPUNG PERAWANG BARAT-KECAMATAN TUALANG 
KABUPATEN SIAK-PROVINSI RIAU.


Tugas Seksi Keamanan Dan Ketertiban

  • Mengelola keamanan dan ketertiban dilingkungan RT.06/ RK.11 PERUM NEW KOPKAR . 
  • Mengatur pengamanan keluar masuk orang, barang dan binatang.
  • Penanggulangan pertama atas keadaan darurat (kebakaran, ganguan binatang liar/ ular dll).
  • Pengamanan kegiatan warga RT.06/ RK.11 PERUM NEW KOPKAR . 
  • Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan Ketua RT.06/ RK.11 PERUM NEW KOPKAR . 

Tanggung Jawab Seksi Keamanan 

  • Memastikan tidak ada gangguan keamanan dan ketertiban baik dari internal maupun external
  • Mengontrol keluar masuk tamu, baik orang, kendaraan, barang dan binantang
  • Mengatur pengamanan terhadap pemakaian fasum/ fasos termasuk kolam renang dari pemakaian yang tidak benar (membahyakan keselamatan, melanggar norma etika/ agama
  • Mencegah adanya transaksi narkoba, miras dan prostitusi

Wewenang Seksi Keamanan 

  • Bersama Ketua RT, Sekretaris, Bendahara mengangkat/ memberhentikan Anggota keamanan
  • Menegur warga yang tidak memperhatikan peraturan tentang keamanan dan ketertiban
  • Melarang/ tidak melarang orang untuk keluar/ masuk lingkungan Perumahan New kokar
  • Melakukan koordinasi dengan unsur pengamanan external (Polsek, Koramil, dan kelompok masyarakat . 
  • Membuat standar kerja/ tata tertib yang mengikat pengurus lain dan warga demi kelancaran tugas-tugas Keamanan dan Ketertiban.


Mengetahui:

KETUA RT006/RK011                                                            KETUA KEAMANAN  





TAUPIQ KAMIL SIREGAR                                                             FADLI

0 Komentar